Turunnya hujan tak menghalangi semangat para peserta upacara pemerintah provinsi sulawesi barat untuk tetap berdiri tegak dibarisan upacara dengan pakaian adat masing – masing
Dinas Kepemudaan dan Olahraga juga turut hadir pada pelaksanaan upacara peringatan sumpah pemuda 28 Oktober 2022, dilapangan merah putih Gubernur, Sulawesi Barat tersebut. Upacara dihadiri oleh seluruh OPD Se- Sulawesi Barat , Seluruh peserta perwakilan OPD memakai baju adat dari berbagai daerah yang ada di Indonesia, Dispora Sulbar mengenakan pakaian adat dari Minang.
Inspektur upacara peringatan sumpah Pemuda hari ini adalah Sekda Prov. Sulbar Muhammad Idris, dalam sambutannya beliau menyampaikan apresiasi kepada para peserta upacara yang berasal dari kalangan pelajar dan Pegawai Pemprov.Sulbar yang tetap pada barisan mereka meskipun hujan mengguyur mereka.
“Kepada para peserta upacara yang sudah rela basah kuyup, maka sebagai apresiasi dan semangat bentuk kepemudaan hari ini saya meminta Kadis kominfo untuk mengabadikan pasangan dari perwakilan setiap opd dan kemudian kami akan bentuk penilai khusus dan akan kami berikan apresiasi cenderamata,” ujar beliau.
Sekprov Sulbar Muhammad Idris juga membacakan sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga, bahwa Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928 memberikan pelajaran bagaimana menyikapi perbedaan sikap primordial, suku, agama, ras dan kultur, serta berbagai kepentingan menjadi kekuatan, bukan sebagai faktor yang melemahkan.