Mamuju, 13 Oktober 2023. Pj. Gubernur Sulbar, Prof. Zudan Arief Fakrulloh secara resmi membuka Pra PON Cabang Olahraga Sepak Takraw, di Gedung Olahraga (Gor) Manakarra Mamuju,
Kegiatan turut dihadiri Sekprov Sulbar Muhammad Idris, Ketua DPRD Sulbar St. Suraidah Suhardi, Kapolda Sulbar Irjen. Pol. R. Adang Ginanjar S, Danrem 142 Tatag, Brigjen. TNI Deni Rejeki, Ketua Koni Sulbar, Ali Baal Masdar, Ketua PSTI Sulbar Syahril Hamdani (anggota DPRD Sulbar), Kadispora Sulbar Safaruddin Sanusi, para Kontingen dari 8 provinsi se-Indonesia Timur dan undangan lainnya
Pj Gubernur Sulbar, Prof Zudan Arif Fakrulloh mengatakan, Pra PON cabor sepak takraw ini merupakan event pertama yang dilaksanakan oleh Sulawesi Barat sebagai tuan rumah. oleh Karena itu, kita berharap Sulbar bisa meraih sukses, baik sebagai penyelenggara maupun prestasi atletnya.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Sulawesi barat Safaruddin Sanusi mengatakan bahwa pelaksanaan Pra PON Sepak Takraw merupakan yang pertama dilaksanakan di Sulbar. Ini merupakan keberanian meskipun dengan keterbatasan yang dimiliki Sulawesi Barat. kita mengharapkan kegiatan ini sukses dilaksanakan dan juga sukses mengantarkan juara Sulawesi barat menuru Pon Mendatang.
Untuk di ketahui Pra Pon Sepak Takraw ini di laksanakan mulai tanggal 12 s.d 16 Oktober 2023 di Gedung Olahragar Manakarra Mamuju terdiri dari sepuluh kontingen yaitu Sulsel, Sulbar, Sulteng, Gorontalo, Sulut, Sultra, Maluku, Maluku Utara, Papua dan Papua Barat, Maluku dan Malut.